Hidup untuk bekerja. Ketika waktu Anda penuh dengan tuntutan untuk selalu produktif, kreatif, dan terlibat secara sosial dengan setiap tim di kantor, suasana di dalamnya turut serta ambil bagian. Dekorasi kantor, desain interior yang cantik dan mengundang semangat mampu menciptakan keluwesan yang Anda perlukan agar waktu bekerja dapat lebih efisien dan efektif.

 Percaya kah Anda jika mood bekerja secara tidak langsung mendapat pengaruh dari pengaturan kantor? Semisal banyak yang berebutan spot meja yang dekat dengan jendela atau ada juga yang memilih bekerja sembari berdiri di meja yang tinggi. Tampaknya seperti ada alasan psikologi tersendiri yang menjadi alasan seseorang memiliki preferensinya sendiri untuk suatu ruang.

Perubahan Pada Makna Bekerja

Dengan pertimbangan tersebut, executive kantor juga harus pengertian bahwasannya semakin canggihnya dunia ini akan mempengaruhi gaya bekerja kelompok-kelompok umur tertentu. Gaya bekerja yang ngetren akhir-akhir ini dikalangan anak muda adalah digital nomads, bebas bekerja dimanapun yang dikehendaki. Gaya bekerja yang tumbuh karena situasi kritis Covid-19 misalnya work from home (WFH). Karakteristik yang dapat kita ambil dari dua jenis gaya bekerja tersebut adalah suasana kerja yang fleksibel dan lebih bebas. Fakta lainnya adalah bagaimana millennial mencari kerja yang tidak hanya berpatok pada unsur finansial saja namun juga memberikan keuntungan secara mental. Mereka berlomba untuk berada di lingkungan yang menyenangkan sekaligus profesional dan menjanjikan di masa depan.

source: pinterest

Dengan mengetahui bahwa target pekerja yang dicari suatu perusahaan adalah golongan kekinian, tentunya menciptakan lingkungan kantor yang hidup menjadi esensial. Di beberapa perusahaan besar seperti Google di Silicon Valley bahkan jika Anda perhatikan rancangan modern dan penuh warna yang menjadi idaman hampir setiap pekerja diluar sana. Ini terlepas dari fasilitas entertainment dan serba guna seperti game room, klinik, salon, gym, dll untuk menjamin para pegawai mereka juga mendapatkan kebahagiaan dengan prinsip work-life balance.  

Ini adalah beberapa tips dekorasi kantor yang sederhana namun ampuh bangkitkan produktivitas karyawan, yuk simak artikel di bawah ini.

Sedia File Organizer

source: pinterest

Dokumen-dokumen yang berantakan di atas meja Anda tidak hanya membuat Anda kesulitan untuk menemukan dokumen penting yang dicari disaat-saat kritis, namun juga terlihat kotor. Menaruh rak atau  untuk lemari khusus dokumen dapat menjadi solusi praktis yang juga menambah nilai estetik suatu kantor. Selain membatasi tumpukan kertas dapat juga dikreasikan dengan mengkategorikan jenis dokumen berdasarkan warna. Ada berbagai macam bentuk rak yang dapat Anda temukan, tidak sulit untuk mencari satu untuk kepentingan kedepannya.

Dekorasi Kantor Asri dengan Unsur Hijau

source: pinterest

Tugas-tugas kantor yang menjemukkan menjadi semakin sulit untuk diselesaikan dengan kreativitas yang tumpul dari pagi hingga menjelang malam. Tidak adanya dekorasi, dinding dan ruangan yang kosong menambah kebosanan tersebut. Di waktu yang melelahkan, kerap kali hal yang ingin kita lakukan adalah mencari sedikit udara segar dengan keluar ruangan atau sekedar berada di sisi jendela melihat pemandangan.

Kadang untuk kembali mendongkrak semangat hanya se-sederhana itu. Mungkin saja ruang kerja tidak memungkinkan untuk pemasangan jendela, bawa unsur segar tersebut dengan tanaman. Tidak hanya cocok untuk mengisi sudut-sudut kosong di ruangan ataupun sebagai dekorasi dinding dan meja, fungsi penghijauan dapat memberikan asupan oksigen extra sehingga otak dapat lebih relax. Pastikan untuk memiliki penghijauan yang low-maintenance agar Anda tidak perlu merasa repot untuk memastikannya hidup sepanjang hari.

Dekorasi Kantor yang Hangat: Tirai dan Karpet

source: pinterest

Sudah sewajarnya ruang kerja di desain dengan prioritas kenyamanan tanpa menghilangkan sisi profesionalitasnya. Jika dinding Anda dicat dengan warna off white. Memberikan sentuhan hangat dengan dekorasi-dekorasi dengan warna warm dan pasteldapat menjadi alternatif yang tepat. Bisa jadi tirai dan karpet kantor tersebut sumber warna dari ruangan tersebut yang membuatnya lebih indah.

Sudah Siap untuk Memberikan Dekorasi Kantor?

PT. Sagita Maha Prabhu adalah spesialis di bidang konstruksi dan penataan interior yang bergerak secara legal sejak tahun 2007.  Kami menawarkan berbagai pelayanan termasuk dekorasi kantor Bali, jasa kontraktor bangunan-bangunan non perumahan termasuk perawatannya, konstruksi dinding dan jendela kaca termasuk perawatannya, konstruksi interior termasuk perawatannya, dan jalan raya termasuk perawatannya. Hubungi kami untuk segera merealisasikan bangunan impian Anda melalui (0361) 4746670 atau sapa kami dengan ide cemerlang Anda di email kami [email protected].